Super Smash Bros Ultimate sekarang bisa dimainkan di PC dengan Emulator ini

Author

Andy Conscientia
Senin, 30 Mar 2020 | 22:57 WIB

Seorang YouTuber dengan nama akun BSoD Gaming baru saja membagikan sebuah video yang menampilkan Super Smash Bros Ultimate berjalan di PC dengan Emulator Nintendo Switch, Yuzu. Meskipun Yuzu saat ini masih belum bisa berjalan sempurna untuk memainkan game tersebut, namun bagi gamer PC tetap bisa mencoba dan memainkannya.

Super Smash Bros Ultimate mampu berjalan di framerate 48 hingga 60 FPS pada hardware dengan spesifikasi Intel i3 8350k dengan RAM berkapasitas 16GB dan Nvidia EVGA GTX 1070. Dengan spesifikasi tersebut game ini masih bisa dimainkan dengan 2-4 pemain dalam satu layar, hanya saja performa game tersebut akan menurun apabila dimainkan 6 hingga 8 pemain sekaligus.

Namun yang perlu dicatat, game ini pertama kali dijalankan di emulator Nintendo Switch dan dipastikan akan optimalisasi dan peningkatan di masa mendatang.

Yang tak kalah kerennya Yuzu mampu me-render game ini secara sempurna, meski pada versi yang lama. Di versi terbaru Emulator tersebut masih ditemukan banyak bug dan gangguan, paling tidak untuk saat ini. Dan tim Yuzu tak lama lagi akan memperbaiki masalah tersebut.

Semenjak Nintendo tidak berniat merilis Super Smash Bros Ultimate di platform PC, hal ini bisa menjadi alternatif bagi gamer PC untuk mencobanya.

Kamu bisa men-download Yuzu Emulator di link berikut ini.






Be the first to write a comment.



Lego dan 2K akan Umumkan Game Balap Terbarunya Minggu Ini
Crash Team Rumble Akan Rilis pada 20 Juni Dengan Closed Beta Pada 20-24 April
Promise of Lingyun sudah keluar di iOS dan Android
Ace Racer sudah keluar di iOS dan Android
Call of Dragons akan hadir di iOS dan Android pada akhir bulan ini
Netflix akan meluncurkan 40 game baru di tahun 2023 untuk iOS dan Android
Trinity Fusion Akan Rilis di PlayStation, Early Access Untuk PC Dimulai Pada 13 April Mendatang
Update Dari Sights, Sounds and Speed dari Sonic Frontiers akan Rilis Pada 22 Maret Mendatang
EA Rilis Trailer Story Dan Screenshot Terbaru dari Star Wars Jedi Survivor
Life by You Akan Rilid di Early Access Untuk PC pada 12 September Mendatang
How We Know We’re Alive sudah keluar di iOS
Inkbound akan dirilis minggu ini
1. Brain Out
Android
2. RFS – Real Flight Simulator
Android
3. Grand Theft Auto: San Andreas
Android
4. Disney Sorcerer’s Arena
iOS
5. Counter-Strike: Global Offensive
PC
6. God of War
PC
7. Elden Ring
PC
  • Nokia Ubah Logo, Ubah Arah Perusahaan
  • Abxylute Umumkan Konsol Gaming Portable Terbarunya
  • Galaxy S23 Series Akan Usung RAM LPDDR5X
  • Samsung Konfirmasikan Jadwal Rilis dari Galaxy Unpacked untuk Galaxy S23 Series
  • TSMC Dilaporkan Akan Produksi Chipset Snapdragon 8 Gen 3 dalam Jumlah Besar