Samsung diam-diam matikan layanan Game Streaming-nya

Author

Andy Conscientia
Selasa, 17 Mar 2020 | 19:39 WIB

Dengan semakin banyaknya perusahaan besar seperti Google, Nvidia hingga Microsoft yang masuk ke dalam bisnis game streaming, ternyata ikut menarik kompetitor lain untuk terjun di pasar gaming yang mengizinkan penggunanya memainkan game di semua platform tersebut. Salah satunya raksasa teknologi asal Korea Selatan, Samsung.

Samsung ternyata selama ini telah menguji coba layanan game streaming mereka PlayGalaxy Link yang juga mampu memainkan game PC di perangkat mobile seperti smartphone. Dan Samsung baru saja mengumumkan untuk mematikan layanan tersebut mulai 27 Maret.

Pengumuman tersebut juga terbilang sangat rahasia karena pengunjung tersebut dibuat sejak 26 Februari lalu, dan hanya dapat diakses oleh beberapa outlet gaming dan teknologi lainnya.

Pengumuman tersebut tidak memberikan informasi lebih lanjut alasan Samsung menghentikan layanan tersebut. Dalam rilis resminya Samsung menyatakan “Setelah banyak diskusi yang sulit, PlayGalaxy Link akan berakhir pada 27 Maret 2020 karena perubahan kebijakan internal,”.

Samsung juga menambahkan dengan mengakhiri layanan ini perusahaan akan mengalihkan sumber daya agar lebih efektif dalam pengembangan produk terbarunya.

Layanan game streaming ini masih berjalan dalam tahap Beta selama empat bulan terakhir dan tidak ada informasi yang bocor mengenai layanan milik Samsung ini dibandingkan kompetitornya yang lain. Namun berbeda dengan kompetitor lainnya, Samsung PlayGalaxy hanya mendukung smartphone Galaxy.

Meskipun akhirnya batal, Samsung baru saja mengumumkan kerjasama dengan Microsoft untuk menghadirkan pengalaman game streaming premium. Kerjasama tersebut terkait dengan layanan Microsoft xCloud, meski masih belum jelas seperti apa kontribusi Samsung dengan layanan cloud gaming milik Microsoft tersebut.






Be the first to write a comment.



Lego dan 2K akan Umumkan Game Balap Terbarunya Minggu Ini
Crash Team Rumble Akan Rilis pada 20 Juni Dengan Closed Beta Pada 20-24 April
Promise of Lingyun sudah keluar di iOS dan Android
Ace Racer sudah keluar di iOS dan Android
Call of Dragons akan hadir di iOS dan Android pada akhir bulan ini
Netflix akan meluncurkan 40 game baru di tahun 2023 untuk iOS dan Android
Trinity Fusion Akan Rilis di PlayStation, Early Access Untuk PC Dimulai Pada 13 April Mendatang
Update Dari Sights, Sounds and Speed dari Sonic Frontiers akan Rilis Pada 22 Maret Mendatang
EA Rilis Trailer Story Dan Screenshot Terbaru dari Star Wars Jedi Survivor
Life by You Akan Rilid di Early Access Untuk PC pada 12 September Mendatang
How We Know We’re Alive sudah keluar di iOS
Inkbound akan dirilis minggu ini
1. Brain Out
Android
2. RFS – Real Flight Simulator
Android
3. Grand Theft Auto: San Andreas
Android
4. Disney Sorcerer’s Arena
iOS
5. Counter-Strike: Global Offensive
PC
6. God of War
PC
7. Elden Ring
PC
  • Nokia Ubah Logo, Ubah Arah Perusahaan
  • Abxylute Umumkan Konsol Gaming Portable Terbarunya
  • Galaxy S23 Series Akan Usung RAM LPDDR5X
  • Samsung Konfirmasikan Jadwal Rilis dari Galaxy Unpacked untuk Galaxy S23 Series
  • TSMC Dilaporkan Akan Produksi Chipset Snapdragon 8 Gen 3 dalam Jumlah Besar