Pre Registrasi sudah dibuka, Dead By Daylight bakal Hadir di platform Mobile

Dead By Daylight game survival yang sukses di platform konsol ini dijadwalkan akan hadir di platform PC dan Mobile baik Android dan iOS.
Untuk versi mobile Dead By Daylight sendiri sudah memasuki tahap uji Beta di beberapa negara dan dijadwalkan akan dirilis pada Maret nanti.
Baca Juga:
Dead by Daylight akan menjadi film hororUntuk beberapa negara pre registrasi untuk Dead By Daylight untuk platform Android dan iOS sudah dibuka. Dan bagi pendaftar pertama akan mendapat tiga tier dibagi dari kelompok pendaftar pertama akan mendapatkan beberapa item yang diantaranya:

Tier 1 untuk 500 ribuan pendaftar pertama akan mendapatkan Weekend T-Shirt Surf Tone, Hooded Training Top, Two-tone Coat, The Scarecrow, 2000 Iridescent Shards
Tier 2 untuk 750 ribu pendaftar akan mendapatkan Watermelon Pants, Sports Leggings, Red Flash Boots, Marked Spike Maul, 3000 Iridescent Shards
Tier 3 untuk 1 juta pendaftar pertama mendapat Preppy Flat cap, Jogging Headband, Colorful Headscarf, Bill Overbeck, 5000 Iridescent Shards
Untuk beberapa negara Asia, developer Dead By Daylight, Behaviour Interactive telah bekerja sama dengan NetEase Games untuk menghadirkan konten terbaru.
Dalam sebuah pernyataan CEO Behaviour Rémi Racine menyatakan kegembiraannya bekerjasama dengan NetEase Games. Kemampuan yang dimiliki perusahaan tersebut yang mempublikasikan berbagai judul game Mobile di negara Asia akan membuat Behaviour Interactive mampu menghadirkan pengalaman game terbaik bagi para pemain di seluruh dunia.
Di sisi lain Dead By Daylight untuk PC dan Konsol akan kedapatan Update Chapter 15 di 10 Maret mendatang. Update ini membawa Deathslinger yang bersenjatakan speargun dan map bertema Wild West, Dead Dawg Saloon.