Paten baru ini pamerkan smartphone masa depan Xiaomi

Author

Andy Conscientia
Selasa, 7 Apr 2020 | 01:22 WIB

Xiaomi sekali lagi mendaftarkan paten untuk desain smartphone dengan layar waterfall dan under-display camera. Kedua sisi smartphone memiliki 60% lebih porsi layar. Sementara antarmuka pada smartphone ini memiliki layar lengkung 90 derajat. Smartphone ini ditargetkan menjadi suksesor Mi 10 Pro.

Di akhir September tahun lalu, Xiaomi telah mendaftarkan paten di kantor paten China, CNIPA. Paten yang diterbitkan pada 3 April lalu ini juga terdaftar di Global Design Database of the WIPO (World Intellectual Property Office).

Dalam dokumentasi yang berhasil di himpun oleh Let’s Go Digital Senin (06/04/2020), yang menunjukkan bahwa smartphone Xiaomi menggunakan layar lengkung di kedua sisinya atau yang dikenal dengan waterfall display. Layar smartphone melebar di sisi lengkap dengan antarmuka kontrol volume yang akan tertampil di sisi tersebut.

Sewaktu di antarmuka homescreen, layar di bagian samping ini menampilkan icon status seperti indikator baterai dan sinyal. Dan ketika membuka aplikasi seperti music player di bagian ini akan tertampil tombol kontrol maupun seekbar.

Paten tersebut saat ini hanya berfokus pada antarmuka smartphone sehingga desain punggung bawah dan atas dari smartphone ini tidak memiliki paten. Hanya saja kehadiran kamera di bawah layar jadi keunggulan tersendiri bagi smartphone ini.

Pada Juni 2019 silam Xiaomi dan Oppo memamerkan prototipe smarpthone dengan kamera dibawah layar yang sayangnya hingga saat ini kita masih belum menemukannya di pasar. Meskipun begitu smartphone dengan kamera di bawah layar dipastikan akan hadir di tahun mendatang.






Be the first to write a comment.



Kartu Ekspansi 1TB Termurah Untuk Xbox Series Akan Segera Rilis
Dungeons of Aether Akan Tersedia di Switch pada 6 April Mendatang
Update Terakhir dari Marvel’s Avengers Gratiskan Seluruh Item Kosmetik
NEXTON Rilis Teaser Trailer Mayu Shiina dari ONE.
Studio Wildcard Akan Rilis Versi Remaster dari ARK: Survival Evolved
ARK II Resmi Ditunda Hingga Akhir 2024 Mendatang
Ed-0: Zombie Uprising Akan Rlis Pada 13 Juli Untuk Konsol Dan PC Secara Global
Update Terbaru Wild Hearts Akan Rilis 6 April Mendatang
Microsoft Umumkan Bundel Xbox Series X Diablo IV
NIS America Rilis Trailer Introduction dari CRYMACHINA
Ekspansi kedua dari Vampire Survivors, Tides of the Foscari Resmi Diumumkan
Hello Kitty and Friends: Happiness Parade Akan Rilis di Switch pada 13 April Mendatang
1. Brain Out
Android
2. RFS – Real Flight Simulator
Android
3. Grand Theft Auto: San Andreas
Android
4. Disney Sorcerer’s Arena
iOS
5. Counter-Strike: Global Offensive
PC
6. God of War
PC
7. Elden Ring
PC
  • Nokia Ubah Logo, Ubah Arah Perusahaan
  • Abxylute Umumkan Konsol Gaming Portable Terbarunya
  • Galaxy S23 Series Akan Usung RAM LPDDR5X
  • Samsung Konfirmasikan Jadwal Rilis dari Galaxy Unpacked untuk Galaxy S23 Series
  • TSMC Dilaporkan Akan Produksi Chipset Snapdragon 8 Gen 3 dalam Jumlah Besar