Om Nom: Run, Game Endless Runner Dari Pembuat Cut the Rope

Om Nom, bintang dari Cut the Rope kembali dengan game baru. Kali ini ZeptoLab hadir dengan game bergenre runner Om Nom: Run yang dapat kamu mainkan di iOS dan Android secara gratis.
Game ini berdasarkan dunia Om Nom Stories: Super-Noms, dimana Om Nom dan temannya Om Nelle menjadi seperhero dan bertarung dengan Laba-laba jahat. Tapi di game ini, mereka akanlebih banyak berlarian di jalanan Nomville.
Pemain harus melewati rintangan, mengumpulkan koin dan power-up dapat digunakan untuk membersihkan jalan setiap level.
Akan terdapat banyak okasi yang bisa kamu jelajahi. Beberapa level akan membuatmu berlarian di jalanan yang ramai, lainnya kamu akan menghindari jalanan dengan berlarian di atap atau mengunjungi pabrik robot. Dimanapun kamu akan berlarian, semua akan terlihat sangat berwarna.

Terdapat juga karakter lain yang bisa kamu dapatkan yang ada di dalam dunia Cut the Rope. Om Nom: Run dapat didownload di App Store dan Google Play secara gratis.