NEXTON Rilis Teaser Trailer Mayu Shiina dari ONE.

NEXTON dan novamicus baru saja merilis teaser trailer terbaru dari game perayaan 30 tahun dari NEXTON, Project ONE. pada teaser trailer tersebut menampilkan karakter protagonis dari game tersebut Mayu Shiina.
Sebelumnya NEXTON merilis teaser trailer yang memperkenalkan Akane Satomura, Rumi Nanase dan Misaki Kawana.
ONE. akan menghadirkan karya seni dari ilustrator Itaru Hinoue. Pada game tersebut memiliki tagline ”Ada dunia lain. Dunia tanpa tujuan. Dunia di mana waktu tetap diam. Namun itu adalah ‘SATU’ dengan harapan. Dunia abadi…”
One: Kagayaku Kisetsu e merupakan visual novel yang dikembangkan oleh Tactics yang merupakan anak perusahaan dari NEXTON. Game yang berbasis dari visual novel tersebut memiliki kisah mengenai kehidupan Kōhei Orihara, yang merupakang siswa sekolah menengah yang bersenang-senang menghabiskan waktu dengan beberapa gadis seusianya, sementara pada saat yang sama ia secara bertahap ditarik ke dalam ruang alternatif mistis yang dikenal sebagai Dunia Abadi.
Gameplay dari game tersebut mengikuti alur plot bercabang yang menawarkan skenario yang telah ditentukan sebelumnya dengan kursus interaksi, dan berfokus pada daya tarik enam karakter utama wanita oleh karakter pemain.
Game ini beberapa kali menempati peringkat 50 besar nasional untuk game PC terlaris yang dijual di Jepang. Sekuel berdasarkan One berjudul One 2: Eien no Yakusoku diproduksi oleh BaseSon, dibawah NEXTON, dan dirilis pada April 2002
ONE. dijadwalkan akan rilis di Switch dan PC pada Musim Dingin mendatang.