Karyawan Bungie Akan Bekerja di Rumah Sampai Waktu yang Tidak Ditentukan Karena COVID-19

Studio dari Destiny 2, Bungie akan mempersilahkan seluruh karyawannya bekerja dari rumah karena persebaran COVID-19. Sebuah update mengatakan studio mengambil keputusan tersebut karena virus sudah mulai menyebar. Bungie berlokasi di Seattle, dan samapi saat ini sudah terdapat 51 kasus di Seattle dan King County dengan jumlah 10 orang meninggal.
Hari ini merupakan hari pertama inisiatif ini dilakukan, dimana akan membutuhkan infrastruktur baru yang mendukung pekerjaan secara jarak jauh. Merupakan sebuah prestasi melakukan transisi pekerjaan dengan cepat, meskipun akan menyebabkan sedikit keterlambatan untuk update konten.
“Tujuan kami terus meanjutkan pembuatan dunia Destiny yang berkembang, sambil berusaha menutupi usaha dibalik layar dari para fans. Meskipun ada kemungkinan ini akan berdampak pada irama pekerjaan kami dalam waktu dekat, kami akan memastikan para pemain mendapat informasi mengenai jadwal sebanyak mungkin”.
“Kami akan tetp meluncurkan Season of the Worthy pada 10 Maret, disusul Trials of Osiris pada 13 Maret”.
Studio juga mengeluarkan berita mingguan update Destiny 2 pada hari ini, yang menjelaskan secara detil mengenai Power Gains untuk Season of the Worthy.