Game Dreams PS4 Mungkin Migrasi ke PS5

Game eksklusif PS4 Dreams, yang akhirnya keluar dari periode Early Access, bisa saja berpindah ke PS5, berdasarkan developernya Media Molecule.
Pada saat peluncuran game Dreams baru-baru ini, Mark Healey selaku Co-Founder dari Media Molecule mengatakan bahwa Dreams saat ini berada di PS4 tapi tidak menutup kemungkinan untuk hadir di PS5 tergantung dari kesuksesan dan popularitas game ini.
“Tentu saja saat ini kami fokus di PS4, dan kami berharap dapat menambah umur dari PS4. Mungkin ketika perusahaan tetap membuat game untuk PS4, komunitas akan mengikuti itu, tapi kita akan lihat perkembangannya seperti apa”, kata Healey.
Healey melanjutkan, “Kalian semua tahu, itu hanya sebuah platform, jadi idealnya kami akan melakukan migrasi jika memang memungkinkan”. Belum diketahui sampai kapan Media Molecule akan menunggu sampai mereka memutuskan untuk migrasi ke PS5, tapi yang jelas PS5 akan segera hadir pada musim liburan tahun ini.