Football Manager 2020 Mobile dan Touch Diskon Hingga 9 Maret

Sports Interactive telah mengurangi harga game simulator managernya yang populer, Football Manager 2020 untuk perangkat mobile. Game ini mendapatkan diskon sampai 25% tergantung kamu membeli FM Mobile atau FM Touch di handphone atau Nintendo Switch.
Diskon ini akan berlangsung hingga 9 Maret, memberikanmu kesempatan untuk memainkan game Football Manager dengan lebih terjangkau, baik untuk handphone atau Switch. Terdapat beberapa perbedaa dari versi Mobile dengan Touch.

FM Mobile 2020 di desain dengan versi yang lebih simpel sehingga memudahkanmu memainkannya dengan cepat saat kamu sedang melakukan perjalanan. Dalam versi ini kamu dapat melalui beberapa season dengan cepat karena kamu lebih sedikit mengambil keputusan dibandingkan dengan versi PC.
Sedangkan FM Touch 2020 sedikit lebih mirip dengan versi PC tapi bisa lebih portable. Versi ini menggunakan layar besar dari tablet atau Switch dalam mode genggaman untuk memberikan informasi lebih dan juga opsi taktikal.
Review dari FM Touch 2020 pada saat perilisannya tahun lalu adalah game ini mengalami peningkatan dibandingkan game sebelumnya dengan menjaga aksessbilitas namun menambahkan fitur-fitur yang akan diapresiasi oleh fans lame yang memainkan versi PC.
Football Manager 2020 Mobile tersedia di App Store dan Google Play dengan harga diskon sekitar Rp 90.000. Sedangkan FM Touch tersedia di iOS, Android dan Switch dengan harga diskon sekitar Rp 200.000 untuk mobile dan sekitar Rp 320.000 untuk Nintendo Switch.