Diablo 4 Dikonfirmasi Dukung NVIDIA DLSS 3

Author

Andy Conscientia
Sabtu, 18 Mar 2023 | 08:34 WIB

NVIDIA baru-baru ini membagikan teaser singkat untuk Diablo 4 yang mengonfirmasi bahwa game tersebut akan dirilis dengan dukungan DLSS 3. Namun, ini tidak termasuk versi beta saat ini karena saat ini hanya mendukung DLSS 2.

Bersamaan dengan pengumuman kartu grafis RTX 4000 Series, NVIDIA juga memperkenalkan versi baru dari teknologi DLSS-nya yang hadir dengan peningkatan signifikan dibandingkan DLSS 2. Versi baru DLSS hanya akan tersedia di GPU seri RTX 4000, dan ini akan membantu meningkatkan frame rate sekaligus mendapat manfaat dari ray tracing.

Sayangnya, pada trailer NVIDIA tersebut tidak menampilkan perbandingan apa pun untuk menampilkan keunggulan DLSS 3 dalam aksinya. Ini mungkin karena game tersebut belum menerima integrasi DLSS 3, tetapi akan siap untuk dirilis penuh pada 6 Juni.

Akses awal beta untuk Diablo 4 dimulai hari ini dan akan tersedia hingga 19 Maret. Hanya pemain yang telah melakukan pra-pembelian game yang akan menerima akses ke sesi beta ini. Namun, periode open beta gratis juga akan ditayangkan akhir pekan depan, di mana semua pemain dapat mencoba Diablo 4 sebelum perilisan penuhnya

Sebelumnya juga General Manager Diablo, Rod Ferguson menyatakan bahwa Blizzard baru saja tidak ada rencananya untuk tidak merilis Diablo 4 di Xbox Game Pass, meskipun proses akuisisi Activision Blizzard oleh Microsoft yang kini masih menunggu persetujuan dari regulator dari seluruh dunia.

Diablo 4 juga belum menerima halaman Steam, yang kemungkinan berarti game tersebut akan tetap eksklusif untuk peluncur BattleNet launcher. Activision-Blizzard mengumumkan kembali ke Steam dengan merilis Call of Duty: Modern Warfare 2 dan Warzone 2 tahun lalu, tetapi tampaknya tidak demikian halnya dengan seri Diablo.






Be the first to write a comment.



Trinity Fusion Akan Rilis di PlayStation, Early Access Untuk PC Dimulai Pada 13 April Mendatang
Update Dari Sights, Sounds and Speed dari Sonic Frontiers akan Rilis Pada 22 Maret Mendatang
EA Rilis Trailer Story Dan Screenshot Terbaru dari Star Wars Jedi Survivor
Life by You Akan Rilid di Early Access Untuk PC pada 12 September Mendatang
How We Know We’re Alive sudah keluar di iOS
Inkbound akan dirilis minggu ini
Patch pertama Kerbal Space Program 2 membetulkan banyak bug
Disco Elysium menambahkan sebuah Collage Mode
The Legend of Contraria Akan rilis di PC
Paper Trail akan hadir di mobile melalui Netflix Games
Frogun Encore Dikonfirmasi Rilis di Konsol dan PC
Kingdom Eighties: Summer of Greed Akan Rilis Di PS5, Xbox Series X|S, Switch dan PC Tahun Ini
1. Brain Out
Android
2. RFS – Real Flight Simulator
Android
3. Grand Theft Auto: San Andreas
Android
4. Disney Sorcerer’s Arena
iOS
5. Counter-Strike: Global Offensive
PC
6. God of War
PC
7. Elden Ring
PC
  • Nokia Ubah Logo, Ubah Arah Perusahaan
  • Abxylute Umumkan Konsol Gaming Portable Terbarunya
  • Galaxy S23 Series Akan Usung RAM LPDDR5X
  • Samsung Konfirmasikan Jadwal Rilis dari Galaxy Unpacked untuk Galaxy S23 Series
  • TSMC Dilaporkan Akan Produksi Chipset Snapdragon 8 Gen 3 dalam Jumlah Besar