Dalam beberapa bulan kedepan harga smartphone 4G bakal turun menurut orang ini

Smartphone berbasis Android dengan konektivitas 4G bakal menurun dalam beberapa bulan ke depan, hal ini diungkapkan oleh mitra Xiaomi Industy Investment Department, Pan Jiutang. Menurutnya hal ini menjadi bisa terjadi karena Apple telah memberikan diskon harga yang cukup besar untuk seri iPhone 11 di China.
Ia pun menambahkan, apabila produsen smartphone di China ingin tetap bersaing dengan seri iPhone 11, maka mereka harus menurunkan harga smartphone flagship mereka. Terlebih lagi dengan pengembangan konektivitas 5G yang semakin cepat juga bakal mempercepat penggunaan 5G di negara komunis tersebut. Ditambah semakin banyaknya smartphone 5G yang dirilis di pasar juga membuat smartphone flagship dengan konektivitas 4G kurang diminati pasar. Terlebih lagi tak lama lagi bakal hadir smartphone dengan konektivitas 5G. Wabah virus COVID-19 juga memberi dampak yang cukup besar terhadap penjualan smartphone yang cenderung stagnan di beberapa pasar seperti Eropa dan Amerika Utara maupun Selatan.
Alasan kenapa Apple memberi potongan harga untuk seri iPhone 11 di China disebabkan karena penjualannya yang tidak begitu menggembirakan akibat pandemik virus mematikan tersebut, sementara itu perusahaan yang berbasis di San Francisco tersebut juga tengah bersiap merilis iPhone generasi terbaru di penghujung tahun ini.