2020 Jadi Akhir Perjalanan Driveclub

Author

Andy Conscientia
Selasa, 18 Feb 2020 | 21:45 WIB

Driveclub dikenal sebagai satu diantara judul game awal PlayStation 4, saat pertama kali dirilis pada 2013 silam. Awal peluncuran game balap ini awalnya didera masalah server di minggu pertama dirilis. Hingga kini Driveclub menjadi game terakhir yang dikembangkan oleh Evolution Studio yang juga menggarap World Rally Championship dan Motorstorm.

Pada 1 April 2019 lalu Sony mengumumkan akan mematikan server Driveclub. Meskipun server dihentikan oleh Sony, Driveclub masih dapat dimainkan meski dengan fitur yang sedikit. Kelebihan Driveclub pada saat itu adalah integrasi dengan sosial media yang mengizinkan gamer untuk membentuk club mobil dan membangun reputasi saat memainkannya. Gamer bisa membuka banyak pilihan mobil maupun warna, membuat challenge, dan memacu mobil bersama pemain yang lain bersama anggota club lainnya.

Driveclub dan seluruh DLC-nya (season pass, Bikes expansion, dan Driveclub VR) sudah dihapus dari PlayStation Store di akhir Agustus tahun lalu bersama server yang akan dijadwalkan non aktif di 31 Maret mendatang. Namun, sebelum memasuki deadline tersebut, beberapa gamer sudah mengeluhkan masalah koneksi dalam men-download challenge, meng-update stats dan mengakses leaderboard. Meskipun server masih tetap aktif sampai tanggal yang ditentukan, pengalaman yang didapat oleh para gamer yang masih memainkannya cukup mengganggu.

Driveclub sendiri menjadi game terakhir yang dimatikan oleh Sony. Pengalaman membuat club dan meraih trophy kini tinggal menjadi kenangan.






Be the first to write a comment.



Kartu Ekspansi 1TB Termurah Untuk Xbox Series Akan Segera Rilis
Dungeons of Aether Akan Tersedia di Switch pada 6 April Mendatang
Update Terakhir dari Marvel’s Avengers Gratiskan Seluruh Item Kosmetik
NEXTON Rilis Teaser Trailer Mayu Shiina dari ONE.
Studio Wildcard Akan Rilis Versi Remaster dari ARK: Survival Evolved
ARK II Resmi Ditunda Hingga Akhir 2024 Mendatang
Ed-0: Zombie Uprising Akan Rlis Pada 13 Juli Untuk Konsol Dan PC Secara Global
Update Terbaru Wild Hearts Akan Rilis 6 April Mendatang
Microsoft Umumkan Bundel Xbox Series X Diablo IV
NIS America Rilis Trailer Introduction dari CRYMACHINA
Ekspansi kedua dari Vampire Survivors, Tides of the Foscari Resmi Diumumkan
Hello Kitty and Friends: Happiness Parade Akan Rilis di Switch pada 13 April Mendatang
1. Brain Out
Android
2. RFS – Real Flight Simulator
Android
3. Grand Theft Auto: San Andreas
Android
4. Disney Sorcerer’s Arena
iOS
5. Counter-Strike: Global Offensive
PC
6. God of War
PC
7. Elden Ring
PC
  • Nokia Ubah Logo, Ubah Arah Perusahaan
  • Abxylute Umumkan Konsol Gaming Portable Terbarunya
  • Galaxy S23 Series Akan Usung RAM LPDDR5X
  • Samsung Konfirmasikan Jadwal Rilis dari Galaxy Unpacked untuk Galaxy S23 Series
  • TSMC Dilaporkan Akan Produksi Chipset Snapdragon 8 Gen 3 dalam Jumlah Besar